Proses finalizing pada produk metal sering kali dilakukan dengan proses painting atau coating. oleh karena itu semua produk di dunia industri manufacturing, misalnya : mobil, motor, tools alat dapur sampai furniture akan selalu melakukan proses painting atau coating untuk membuat produknya lebih awet ataupun lebih menarik customernya untuk membeli produk tersebut.
Proses painting ini tidak akan berhasil dengan baik jika persiapan permukaannya kurang baik, untuk itu diperlukan proses pengkondisian permukaan seperti sandblasting agar cat dapat menempel dengan baik dan produk akan menjadi lebih awet karena perlindungan cat akan lebih lama.
Apa itu proses sandblast ?
Proses sandblast adalah penyemprotan material abrasive ke suatu permukaan dengan dibantu oleh udara bertekanan ± 6 bar untuk membersihkan kotoran dan karat yang menempel serta mendapatkan kekasaran sesuai dengan kebutuhan pengecatan atau coating.
Material abrasive yang digunakan antara lain : pasir silica, garnet, steel grit, steel shot, glassbead atau yang lainnya. Perbedaan material abrasive akan memberikan hasil yang berbeda pula.
Apa kelebihan proses sandblast ?
- Membersihkan permukaan dari kontaminan yang melekat secara fisik, misal : minyak, cat, garam, dll.
- Membersihkan permukaan dari kontaminan yang melekat secara kimia, misal : karat atau proses oksidasi lainnya
- Membersihkan sudut-sudut benda kerja dengan baik
- Melakukan pembersihan dengan cepat karena jangkauan semprotan gun cukup luas
- Menghasilkan profil kekasaran tertentu sehingga cat dapat melekat lebih kuat.
- Sandblasting Suit (Baju Khusus Sandblasting)
- Sandblasting Helmet + respirator
- Sepatu Safety
- Earplug
- Handling Glove (Sarung Tangan)